Tips Memilih Paket Outbound Murah Berkualitas

Tips Memilih Paket Outbound Murah Berkualitas

Tips Memilih Paket Outbound Murah Berkualitas

 

Tak bisa dipungkiri, sejumlah iklan tentang paket outbound murah berkualitas selalu menarik perhatian. Terutama ketika Anda dan tim sedang berencana untuk mengadakan gathering untuk keluarga, karyawan, atau tim bisnis lainnya dalam waktu dekat. Tapi mungkinkah ada layanan semacam ini, atau justru hanya sekadar iklan promosi untuk menarik perhatian?

Faktanya, persaingan bisnis di dunia jasa outbound cukup tinggi, seiring dengan kesadaran organisasi dan karyawan yang semakin baik dalam menerapkan Corporate social responsibility atau CSR. Di sisi lain, manfaat outing juga sudah terbukti nyata untuk membangun kembali semangat, teamwork dan peningkatan kualitas kerja setiap individu.

Tips Memilih Paket Outbound Murah Berkualitas

Persaingan inilah yang kemudian membuat banyak jasa outing yang bersungguh-sungguh membangun reputasi dan kredibilitasnya, serta mematok harga yang wajar, bahkan terjangkau, agar memiliki banyak pelanggan. Di sisi lain, bisa menerapkan beberapa tips agar bisa mendapatkan paket outbound murah berkualitas, seperti berikut ini.

Pilih Paket One Day

Paket outbound murah berkualitas bisa didapatkan dengan memilih kategori “One Day”. Artinya, kegiatan akan berlangsung padat selama seharian tanpa harus menginap. Meski begitu, Anda juga harus jeli melihat rangkaian acaranya. Perusahaan jasa outbound yang bagus juga biasanya akan membuka ruang diskusi, agar bisa memilih permainan dan materi team building yang paling sesuai dengan bisnis.

Pilih Lokasi yang Paling Dekat dengan Titik Kumpul

Harga murah juga bisa didapatkan dengan menekan ongkos transportasi. Di antara sekian banyak lokasi outbound, bisa memilih tempat yang paling dekat dengan lokasi perusahaan atau titik kumpul rombongan. Anda bahkan bisa meminta pada panitia acara atau pihak ketiga untuk memilihkan beberapa rekomendasi lokasi terbaik dengan ongkos transportasi termurah dan waktu tempuh yang lebih cepat.

Siapkan Konsumsi Secara Mandiri

Konsumsi biasanya masuk dalam paket layanan yang disuguhkan oleh perusahaan jasa event organizer. Tapi memilih untuk berhemat tidak ada salahnya, bukan? Jika budget terbatas, Anda bisa meminta setiap peserta untuk membawa bekal masing-masing dari rumah. Cara ini akan menghemat pengeluaran, karena Anda tidak harus membeli makanan di sekitar lokasi wisata, ketika waktu istirahat tiba.

Selektif Memilih Jenis Permainan dalam Outbound

Paket outbound murah berkualitas tentu saja akan menyuguhkan berbagai jenis permainan yang bisa Anda pilih. Semakin sederhana permainan, akan semakin murah pula biayanya. Artinya, Anda tidak perlu memilih jenis outbound yang menggunakan banyak properti yang muluk-muluk. 

Ketimbang memilih paket kegiatan offroad atau flying fox, Anda bisa memilih jenis permainan dengan tarif yang lebih murah, misalnya paket game inflatable, permainan dengan bola dan tongkat, atau kegiatan seru lainnya yang tidak perlu menggunakan properti yang kompleks. Cara ini cukup realistis sehingga bisa mendapatkan harga yang wajar, bahkan cenderung murah.

Pastikan Tidak Ada Biaya Tambahan di Luar Perjanjian

Sebelum perjanjian kerja sama benar-benar disepakati, Anda harus memastikan tidak ada biaya tambahan di tengah-tengah kegiatan berlangsung. Jasa outbound yang bagus seharusnya paham akan hal ini, dan bisa menjamin kegiatan berlangsung seru dan maksimal tanpa perlu meminta biaya tambahan di luar kesepakatan.

Pada intinya, selektif memilih perusahaan jasa outbound merupakan kunci utama mendapatkan paket outbound murah berkualitas. Murah artinya Anda bisa membayar jasa dan kegiatan yang diselenggarakan dengan dana sesuai budget. Ini tentu saja harus melalui sejumlah diskusi dan negosiasi, dan pihak ketiga yang Anda tunjuk seharusnya bisa memprioritaskan keinginan Anda.

Berkualitas, artinya rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, serta memberikan kesan yang baik bagi semua peserta. Gaya instruktur juga sangat berpengaruh pada semangat dan partisipasi para peserta untuk berpartisipasi aktif dalam permainan. Semakin tinggi partisipasi, maka tujuan permainan akan berpeluang tercapai secara efektif, yakni meningkatkan kekompakan, semangat dan kualitas kerja para karyawan.

Melihat tips di atas, paket outbound murah berkualitas sangat realistis, bukan? Karena itulah, riset sangat penting untuk melihat, perusahaan jasa outbound mana yang mementingkan kepuasan pelanggan, dan mana yang abal-abal. Anda juga harus jeli melihat pengalaman, reputasi dan rekam jejak perusahaan jasa outbound, agar bisa menjalin kerja sama yang saling menguntungkan.


Komentar

Belum Ada Komentar